Inilah Mobil Tercepat Di Dunia tahun 2011 yang diijinkan berada di jalan tanpa melanggar aturan sepanjang sejarah manusia. Yang artinya, dapat diproduksi masal atau mobil konsumen. Ketujuh belas mobil ini minimal memiliki kecepatan maksimum tidak kurang dari 200,5 km/jam. Mari kita simak 17 Mobil tercepat di dunia secara eksklusif :
1.Jaguar XK120 (200,5 km/jam) yang diproduksi oleh Jaguar pada tahun 1984 sampai 1954 merupakan mobil tercepat di dunia pada tahun-tahun tersebut dan kini masih menempati penghargaaan mobil tercepat di dunia pada urutan ke 17. Tercatat mobil ini hanya diproduksi sebanyak 12.000 buah. Seorang pengemudi percobaan sekaligus teknisi bernama Ron “Soapy” Sutton bahkan pernah mencatat kecepatan 219,8 km/jam menggunakan Jaguar XK120 yang telah dimodifikasi olehnya.
2.Mercedes Benz-300 SL (225 km/jam) yang dibuat oleh Daimler-Benz Ag pertama kali diperkenal pada tahun 1954. Merupakan mobil tercepat di dunia pada tahun 1954 dengan mengalahkan Jaguar XK120.Mobil ini terjual sebanyak 1400 unit. Mobil ini terkenal karena memiliki pintu yang dapat dibuka keatas dan tampak seperti sayap burung camar (gull wing).Harga mobil tercepat di dunia peringkat ke 16 ini berkisar dari US$500.000-US$700.000 (antara Rp 4,3 Milyar – Rp6,02 Milyar).
3.Aston Martin DB 4 (227 km/jam) diproduksi pada tahun 1958-1963 oleh perusahaan mobil mewah asal Inggris Aston Martin Lagonda,Ltd. Tercatat lebih dari 1100 mobil terjual kepada pembeli dari berbagai negara. Mobil ini merupakan mobil aston martin yang pertama kali diperkenalakn di London Motor Show pada tahun 1958.
4.Jaguar E-Type S1 3.8 (245km/jam) diproduksi pada tahun 1961 sampai 1975 oleh Jaguar. Selain sebagai mobil tercepat di dunia pada masanya, Jaguar juga dinobatkan oleh media Daily Telegraph’s sebagai 100 mobil paling indah sepanjang masa.
Total produksi mobil ini mencapat 72.000 buah. Mobil ini juga berhasil meraih penghargaan sebagai ikon mobil untuk era tahun 1960.
Total produksi mobil ini mencapat 72.000 buah. Mobil ini juga berhasil meraih penghargaan sebagai ikon mobil untuk era tahun 1960.
5.Iso Grifo (259 km/jam) merupakan mobil keluaran produsen mobil asal Italia, Iso Rivolta pada tahun 1963-1974 dan tercatat 400 unit berhasil diproduksi. Sebenarnyar Iso Grifo memiliki adik bernama Bizzarrini A3/C yang juga berasal dari perancang yang sama yaitu Bizzarrini, namun karena pertikaian akhirnya Bizarrini memutuskan berpisah dengan Iso Rivolta dan memasarkan Bizzarrini A3/C sendiri.
6.Lamborghini Miura P400 (275 km/jam) diperkenalkan perusahaan mobil Italia Lamborghini pada tahun 1996-1972. Miura merupakan perintis trend mobil sport dengan mesin sedang dan berkapasitas 2 orang. Pada awalnya Miura hanya dikembangkan oleh para insinyur Lamborghini saat mereka memiliki waktu luang dan bukannya fokus untuk membuat mobil tercepat di dunia pada masa itu. Namun keinginan mereka untuk mengharumkan misi pendiri perusahaan tersebut Ferrucio Lamborghini, yang ingin memproduksi mobil touring yang memiliki performa mengagumkan telah melahirkan sejarah Miura.
7.Ferrari Daytona (280 km/jam) pertama kali ditampilkan pada Paris Auto Salon pada tahun 1968. Total tercatat 1400 mobil ferrary Daytono yang diproduksi sampai tahun 1973. Ferarry Daytona sendiri pernah dinobatkan sebagai “Ferrari Terbaik Sepanjang Masa” oleh Media Motor Trend Classic.
8.Ferrari 288 GTO (303 km/jam) diproduksi sebanyak 272 unit pada tahun 1984-1986 oleh ferrari. Mobil tercepat di dunia peringkat ke 10 ini dinobatkan sebagai mobil sport kedua terbaik tahun 1980, bersaing ketat dengan musuh bebuyutnya pada zaman itu, Porsche 959 buatan Jerman
9.Porsche 959 (317 km/jam) diproduksi sebanyak 337 unit sampai tahun 1989. Dinobatkan sebagai mobil sport terbaik tahun 1980 oleh Sport’s Car International. Mobil ini sendiri merupakan salah satu perintis model all-wheel drive system dimana semua roda dapat digerakkan untuk mobil dengan performa tinggi.
10.Ferrari F40 (326,193 km/jam) memiliki total produksi sebanyak 1311 buah dari tahun 1987-1992. Banyak yang menganggap mobil ini tercipta sebagai wujud pembalasan dari Ferrari terhadap Porsche yang berhasil mengalahkannya sebagai mobil tercepat. Mobil ini dihargai sebesar US$400.000 (sekitar Rp 3,44 Milyar) namun pernah ada rumor bahwa beberapa pembeli atau pengoleksi mobil membelinya seharga US$1.6 Juta (13,76 Milyar).
11.Lamborghini Diablo (325 km/jam) diproduksi pada tahun 1990-2001 sebanyak 2884 unit. Sebagai mobil tercepat di dunia saat itu, Lamborghini Diablo juga menoreh sejarah sebagai mobil pertama dari Lamborghini yang mampu mencapai kecepatan diatas 200 mil/jam. Pertama kali diperkenalkan secara komersil pada 21 Januari 1990 dengan harga awal US$240.000 (sekitar Rp2,064 Milyar) di Hotel De Paris, Monte Carlo.
12.Jaguar XJ220 (343 km/jam) memiliki total produksi sebanyak 281 unit pada tahun 1992-1994. Mobil ini pertama kali diperkenalkan pada tahun 1989 seharga US$ 580.000 (sekitar Rp 4,988 Milyar) sebagai daftar tunggu dengan janji bahwa mereka tidak akan memproduksi lebih dari 350 unit untuk menjaga pembelinya tetap layak mengoleksi mobil ini.
13.McLaren F1 (372 km/jam) merupakan mobil yang diciptakan oleh McLaren Automotif dengan total sebanyak 106 mobil yang diproduksi. McLaren F1 dinobatkan sebagai kendaraan terbaik untuk jalanan oleh majalah mobil Inggris, Autocar pada tahun 1994.
14.Koenigsegg CCR (388 km/jam) merupakan mobil buatan perusahaan mobil sport asal swedia Koenigsegg. Pertama kali diperkenalkan pada Geneva Auto Show tahun 2004 dan merupakan mobil tercepat di dunia pada masa itu. Harga awal untuk sebuah mobil ini adalah US$590.000 (sekitar 5,074 Milyar).
15.Bugatti Veyron (408,47 km/jam) dengan total produksi sebanyak 300 unit. Dinobatkan sebagai Mobil 1 Dekade (2000-2009) oleh BBC Top Gear Show. Nama Veyron diambil dari pembalap perancis Pierre Veyron yang berhasil memenangkan Kejuaraan 24 Hours Of Le Mans pada tahun 1939 mewakili perusahaan Bugatti. Kini Bugatti Veyron berhasil menempati urutan ketiga mobil tercepat di dunia.Mobil ini dihargai sebesar US$ 1,7 Juta (14,62 Milyar)
16.SSC Ultimate Aero TT Tuatara (412,28 km/jam) adalah mobil ciptaaan perusahaan supercar asal Amerika Shelby SuperCars.Tercatat terdapat 24 unit dalam produksi saat ini. SSC Ultimate Aero merupakan mobil tercepat ke dua di dunia sampai saat artikel ini diterbitkan. Harga yang dirilis adalah US$970,000 (8,342 Milyar).
17.Bugatti Veyron Super Sport (431,072km/jam) merupakan mobil tercepat di dunia saat ini. Dari total 30 unit yang akan diproduksi, hanya 5 unit yang akan dimodifikasi sampai kecepatan maksimal tersebut. Mobil ini dijual seharga US$2,7 Juta (sekitar 23,22 Milyar) yang membuatnya tidak hanya menyabet gelar mobil tercepat di dunia namun juga mobil termahal di dunia yang diijinkan dikendarai di jalanan. Bugatti Veyron Super Sport ini merupakan peningkatan dari Bugatti Veyron sebelumnya dengan tujuan untuk tetap mempertahankan gelar sebagai mobil tercepat di dunia
No comments:
Post a Comment